Key In RAS Ganjil 2011/2012 hari pertama

 Fakultas HukumKey In RAS Ganjil 2011/2012, Kamis 11 Agustus 2011. Key In RAS Ganjil mahasiswa Fakultas Hukum UII Tahun Akademik 2011/2012 dimulai tepat pukul 15.00 waktu server berjalan lancar. Pada Key in semester Ganjil ini kembali nama dosen dimunculkan setelah pada key in RAS genap 2010/2011 default  nama dosen tidak dimunculkan. Dengan dikunculkannya defauld nama dosen diharapkan mahasiswa dapat lebih leluasa memilih dosen dan kelas yang diinginkan.

Key In hari pertama yang dimulai pada jam 15.00 dengan jumlah mahasiswa bayar sebanyak 1.691 mahasiswa tersebut, pada menit ke 71 mahasiswa yang berhasil melakukan key in sebanyak 1519 mahasiswa dari program reguler dan  26 mahasiswa International Program dari 73 yang melakukan pembayaran.
Meskipun diwarnai dengan penuhnya beberapa kuota pada mata kuliah tertentu, namun Key In berlangsung dengan tertib dan lancar. Hal ini dikatakan juga oleh BSI melalui Kepala Bidang Hardware, Trisno Samudra, S.Kom., M.Kom. bahwa Traffic key in hari pertama di FH UII tidak besar dan cenderung normal pada server BSI. Berikut ini statistik mahasiswa fakultas hukum yang melakukan key in RAS pada hari pertama dari menit pertama sampai menit ke 71 (mulai jam 15.00 sampai dengan jam 16.12). Klik disini untuk lihat grafik .